PELUANG BISNIS
“KAOS LUKIS”
“KAOS LUKIS”
Disusun Oleh:
NAMA : NORNAVIDAH
NPM : 15.02.9118
KELOMPOK : B
ABSTRAK
Dijaman
modern seperti saat ini baju atau pakaian tidak hanya digunakan untuk kebutuhan
pokok semata, melainkan lebih kepada gaya hidup atau fashion. Setiap
orang pasti merasa bangga jika disain pakaian yang dikenakannya terlihat
menarik atau fashioneble. Apalagi kalau pakaian tersebut di padukan dengan seni
lukis bernilai tinggi. Sepertihanya
peluang usaha Kaos lukis. Permintaan masyarakat terhadap kaos lukis kini
menunjukkan peningkatan. Meski belum memiliki data resmi mengenai tingkat
produksi dan konsumsi kaos lukis di Indonesia, saya melihat kemunculan
distro-distro yang menyediakan kaos lukis di berbagai daerah di Indonesia
sebagai pertanda bagus bagi perajin kaos lukis. Bisnis kaos lukis ini memiliki
beberapa keuntunan diantaranya:
- Tidak memerlukan modal besar.
- Tidak membutuhkan peralatan canggih.
- Peluang pasar masih terbuka lebar.
- Bisa dikerjakan di rumah.
BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Semua orang
pasti memerlukan baju atau pakaian guna untuk kebutuhan pokok hidupnya. Namun
dijaman modern seperti saat ini baju atau pakaian tidak hanya digunakan untuk
kebutuhan pokok semata, melainkan lebih kepada gaya hidup atau fashion. Setiap
orang pasti merasa bangga jika disain pakaian yang dikenakannya terlihat
menarik atau fashioneble. Apalagi kalau pakaian tersebut di padukan dengan seni
lukis bernilai tinggi. Sepertihanya
peluang usaha Kaos lukis. Permintaan masyarakat terhadap kaos lukis kini
menunjukkan peningkatan. Meski belum memiliki data resmi mengenai tingkat
produksi dan konsumsi kaos lukis di Indonesia, saya melihat kemunculan
distro-distro yang menyediakan kaos lukis di berbagai daerah di Indonesia
sebagai pertanda bagus bagi perajin kaos lukis.
Bisnis
ini cukup menarik. Faktor keterampilan dalam menggoreskan cat ke media kanvas
menjadi modal utama agar kaos lukis
menjadi menarik. Bukan hanya itu motif yang beragam juga menjadi minat
para konsumen terutama motif-motif yang mengikuti gaya anak muda saat ini.
Biasanya
jenis cat yang digunakan untuk melukis di media kaos adalah cat
tekstil/akrilik. Cat ini dipilih karena tidak
mudah luntur dan tahan lama. Untuk jenis kaos yang digunakan adalah kartun
polos.
Kalau Anda
punya bakat melukis, dan belum berkesempatan memperoleh pekerjaan formal, insya
Allah ini merupakan kabar baik. Tidak ada salahnya jika Anda mencoba
menekuni usaha kaos lukis.
B. Tujuan dan Manfaat Penulisan
Adapun
Tujuan :
1. Membuat inovasi untuk mengembangkan
usaha kaos lukis.
2. Mendapatkan keuntungan berupa uang
3. Membuka peluang bisnis.
4. Membuat inovasi terbaru dari sebuah
lukisan.
BAB II
PEMBAHASAN
Setiap orang pasti merasa bangga jika disain pakaian
yang dikenakannya cuma satu-satunya di dunia. Apalagi kalau pakaian tersebut
merupakan perpaduan antara bahan tekstil berkualitas baik dengan seni lukis
bernilai tinggi. Wajar saja kalau harga yang harus dibayarkan untuk memiliki
pakaian tersebut sangat mahal. Peluang inilah yang pasti muncul di benak kita,
dengan kretifits yang kita miliki untuk mencapai suatu karya seni yang bernilai
tinggi tidaklah mudah, terlebih dahulu kita hrus menyisingkan lengan kita kita
untuk mebuka usaha dan bekerja keras agar usaha yang kita jalankan dapat
menjadi berkembang dan sukses.
Dengan
membuat desain textile yang benilai seni tinggi dan orang lain tidak gampang
menirunya tentu menjadi daya tarik dan harga jual tersendiri untuk setiap hasil
kreatifitas yang kita ciptakan, sehingga membuat para konsumen atau penyuka
textile pun menjadi tertarik untuk membeli hasil dari kerajinan dan kreatifitas
yang telah kita ciptakan. Semua orang pasti akan membeli baju atau pakaian guna
untuk kebutuhan pokok hidupnya. Membuat pakaian dengan membubuhi karya seni
lukis tentu menjadi cirri khas dan daya tarik tersendiri bagi setiap orang yang
melihatnya. Peluang usaha baju lukisan tangan ini memang sudah jarang, namun
jika kita ambil segi positifnya maka tentu saja kita terus kembangkan dan
jangan menyerah sampai disitu, karena dengan berkurangnya pengusaha atau
pebisnis yang menjual karya seni yang sama dengan kita tentu menjadi berkurangnya
saingan bisnis kita.
Hal tersebut
dapat kita manfaatkan karena jumlah penyuka dari lukisan baju tangan ini
tidaklah sedikit apalagi pacinta lukisan baju mereka akan terus memburu jenis
karya seni lukisan baju yang di tinggalkan. Untuk memperkenalkan hasil karya
seni kita atau pemasaran kita dapat memilih berbagai jenis media agar orang
tahu karya seni kita diantaranya seperti pameran, kita harus rajin untuk
pameran karena salah satu cara ini merupakan yang efektif. Untuk harga kita
dapat menjualnnya dengan bervariasi. Harga yang paling murah untuk kaos
berbahan polyester yang dilukis dengan cat tekstil pigmen, sementara yang
paling mahal berupa gaun malam berbahan sutera yang dilukis menggunakan cat
tekstil reaktif.
Bahan-bahan atau
peralatan dalam membuat kreasi sepatu dan tas lukis :
·
Tatakan
gambar/ Palet plastik
·
Pensil
untuk membuat sketsa
·
Vernish
(opsional) / Pylox Glossy Varnish
·
Cat akrilik, merk termurah yaitu “marries” harga mulai dari Rp. 20.000 –
Rp. 50.000
·
Waterproof
paint market
·
Kaos
berwarna polos
Langkah-langkah membuatnya :
1. Tuang cat akrilik ke palet
2. Berikan warna dasar dengan warna
background gambar yang akan dibuat
3. Sketch gambar ataupun motif
dengan pensil
4. Jika sudah, kaos siap dilukis
sesuai motif menggunakan kuas
5. Setelah selesai, keringkan
sekitar 12-14 jam dibawah sinar matahari untuk sepatu tergantung tebal tipis
sepatu dan cat
6. Setelah kering, gunakan pylox
glossy varnish untuk melapisi
7. Untuk hasil maksimal, keringkan dibawah
sinar matahari selama 2 jam.
Referensi
http://retnosyahri.blogspot.co.id/2014/03/karya-ilmiah-peluang-bisnis.html
0 komentar:
Posting Komentar